إِذَا كَانَ اٰخِرُ الزَّمَانِ كَانَ قِوَامُ دِيْنِ النًّاسِ وَدُنْيَاهُمُ الدَّرَاهِمَ وَالدَّنَانِيْرَ
“Manakala zaman akhir telah tiba; maka ukuran agama dan dunia seseorang ditentukan dengan dirham dan dinar.” (HR. Imam Thabrani)
- Rumah Tangga yang berhasil kalau punya rumah bagus, mobil dan perabotnya
- Anak yang sukses kalau punya uang banyak, walaupun agamanya minim.
- Teman akan dihormati jika punya uang banyak.
- Saudara akan banyak yang mengaku kalau fulusnya juga banyak.
- Ikhwan dihormati hanya kalau punya rumah mewah, mobil dan penampilan perlente
- Berkah, Karomah Guru diukur dengan harta, rumah, kendaraan bermotor.
Jadi pada intinya, harta adalah segalanya. Agama, khidmat dan ilmu bukan lagi menjadi penentu harga diri seseorang. Dan situasi inilah yang sering disebut Hubbud Dunya zaman “jahiliyyah modern”.
Semoga kita semua selamat fiddini waddunia wal- akhirat.








